google-site-verification: google8563cbe34eb03fea.html

Jumat, 01 Januari 2010

Satu kornea donor untuk banyak pasien

Dr. Rasik B. Vajpayee dkk, melaporkan dalam majalah Archives of Opthalmology, bahwa satu kornea donor dapat dimanfaatkan oleh 3 orang pasien dengan penyakit atau kerusakan pada mata.

Seorang dokter bedah mata tidak memerlukan seluruh kornea untuk transplantasi, tetapi hanya perlu menggunakan sebagian kornea untuk tujuan ini. Teknik operasi baru ini merupakan peluang untuk dapat menggunakan seorang donor kornea untuk lebih dari satu pasien.

Tim dari India ini melakukan seluruh operasinya di All India Institute of medical Sciences, New Delhi, dimana mereka menggunakan kornea seorang donor usia 44 tahun yang meninggal akibat henti jantung. Kornea ini digunakan pada 3 pasien, yaitu seorang usia 40 tahun yang menderita penyakit kornea degeneratif yang mengenai dua pertiga bagian depan jaringan kornea; dan seorang anak laki-laki berusia 5 tahun yang menderita luka bakar akibat zat kimia pada mata kanannya.

Strategi menggunakan satu kornea donor untuk beberapa pasien membuka kemungkinan penggunaan donor kornea yang tersedia secara optimal, dan dapat mengurangi jumlah pasien buta akibat kelainan kornea di berbagai negara. (Medical Update, Juni 07, p.27)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar anda tentang blog ini, terima kasih

Jumlah Pengunjung :